Visi Fakultas Ilmu Pendidikan Universitas Timor

“Pada tahun 2025 FIP Universitas Timor menjadi lembaga pendidikan yang unggul dan bermutu dalam menyiapkan tenaga pendidik yang profesional dan berkemampuan (IPTEKS) yang bercorak humanistis, bermartabat, di wilayah perbatasan NKRI-RDTL.”

Misi Fakultas Ilmu Pendidikan UniversitasTimor

1) Menyelenggarakan pendidikan dan pengajaran yang berkualitas sehingga menghasilkan calon pendidik yang bermutu, memiliki daya saing dan menguasai IPTEKS.
2) Melaksanakan penelitian dalam bidang pendidikan sains, humaniora yang dapat dipublikasikan di jurnal Ilmiah nasional yang terakreditasi.
3) Melaksanakan pengabdian pada masyarakat dengan memanfaatkan kajian dan hasil penelitian bidang pendidikan dan pembelajaran.
4) Membangun jaringan kerjasama (networking) institusional dengan para pemangku kepentingan atau satuan pendidikan pada tingkat sekolah menengah dan atau yang sederajat.
5) Menyelenggarakan kegiatan pembinaan kemahasiswaan yang meliputi minat, bakat dan kewirausahaan untuk meningkatkan kesejahteraan dan kemandirian mahasiswa.
6) Mengembangkan sistem informasi dan komunikasi pembelajaran sains, humaniora yang berbasis IT sebagai sumber pengetahuan dan teknologi pembelajaran bagi masyarakat di wilayah perbatasan NKRI-RDTL.

Tujuan  Fakultas Ilmu Pendidikan Universitas Timor

  1. Menghasilkan calon pendidik yang memiliki kompetensi keilmuan untuk melaksanakan pembelajaran di lembanga pendidikan formal maupun non formal, yang didukung penguasaan teknologi informatika, memiliki jiwa manejemen yang baik serta memiliki potensi untuk melanjutkan ke jenjang pendidikan yang lebih tinggi.
  2. Menghasilkan publikasi ilmiah yang bermutu untuk pengembangan teori pembelajaran Pendidikan Biologi, pendidikan Matematika, Pendidikan Bahasa Inggris dan Pendidikan Bahasa Indonesia.
  3. Terlaksananya kegiatan pelatihaan, seminar, workshop, sosialisasi yang ilmiah dan berkelanjutan dalam bidang pendidikan dan pengajaran, penelitian dan pengabdian pada Masyarakat.
  4. Terciptanya hubungan kerja sama dalam bidang pendidikan dan edukasi mitigasi dan adaptasi perubahan iklim di wilayah yang bercorak pertanian lahan kering.
  5. Terlaksananya kegiatan kemahasiswaan bidang kewirausahaan untuk menciptakan mahasiswa yang mandiri.
  6. Terciptanya sistem informasi yang berbasisis IT  sebagai sumber pengetahuan dan teknologi pembelajaran Pendidikan Biologi, Pendidikan Matematika, Pendidikan Bahasa Inggris dan Pendidikan Bahasa Indonesia bagi masyarakat di wilayah perbatasan NKRI-RDTL.